Cara Menggunakan Fungsi NOT Di Excel

Cara Menggunakan Fungsi NOT Di Excel.  NOT adalah salah satu rumus logika dimana fungsinya adalah Menghasilkan nilai TRUE Jika Kondisi Yang Diuji bernilai Salah Dan FALSE Jika Kondisi Yang Diuji bernilai Benar. Dalam fungsi ini biasanya menggunakan fungsi IF untuk menentukan kondisi sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan. Sepeti Contoh dibawah ini.

Sebagai Contoh Sampul Ilmu Membuat Sebuah tabel yang terdiri dari nilai, NOT dan IF Dan NOT yang dalam bentuk penulisan rumusnya nanti akan menampilkan sebuah keterangan yang berisi TRUE dan FALSE dan selanjutnya Fungsi NOT tersebut akan digabungkan dengan Fungsi IF untuk menentukan sebuah kondisi berdasarkan kriteria seperti menentukan LULUS Dan TIDAK LULUS Berdasarkan NILAI. 

Berdasarkan Penjelasan contoh diatas maka sampul ilmu menjelaskan tentang Cara menggunakan Fungsi NOT Di Excel. Berikut adalah langkah-langkahnya

Pertama yang anda harus pahami adalah bentuk penulisan Fungsi NOT 
=NOT(Logical)

Buatlah tabel dibawah ini sebagai contoh

Cara Menggunakan Fungsi NOT Di Excel

Langkah Selanjutnya Masukan Kode Rumus Pada Kolom NOT
  1. Pada Cell B3 ketikan Rumus =NOT(A3<=70)
  2. Pada Cell B4 ketikan Rumus =NOT(A4<70)
  3. Pada Cell B5 ketikan Rumus =NOT(A5>50)
  4. Pada Cell B6 ketikan Rumus =NOT(A6>=50)
Langkah Selanjutnya Masukan Kode Rumus Pada Kolom IF Dan NOT
  1. Pada Cell C3 ketikan Rumus =IF(NOT(A3<60);"LULUS";"TIDAK LULUS")
  2. Pada Cell C4 ketikan Rumus =IF(NOT(A4<60);"LULUS";"TIDAK LULUS")
  3. Pada Cell C5 ketikan Rumus =IF(NOT(A5<60);"LULUS";"TIDAK LULUS")
  4. Pada Cell C6 ketikan Rumus =IF(NOT(A6<60);"LULUS";"TIDAK LULUS")
Untuk Cara Penggunaan Rumus IF anda Dapat Membaca Belajar Fungsi IF pada Microsoft Excel
Setelah anda memasukan Rumus Diatas Maka hasilnya adalah seperti pada gambar dibawah ini :

Cara Menggunakan Fungsi NOT Di Excel

Penjelasan Pada Kolom NOT adalah :
  1. NIlai Pada Cell B3 menghasilkan Nilai FALSE karena Nilai Pada Cell A3 Kurang dari atau sama dengan 70
  2. NIlai Pada Cell B4 menghasilkan Nilai TRUE karena Nilai Pada Cell A4 Kurang dari 70
  3. NIlai Pada Cell B5 menghasilkan Nilai TRUE karena Nilai Pada Cell A5 lebih Besar 50
  4. NIlai Pada Cell B6 menghasilkan Nilai FALSE karena Nilai Pada Cell A6 lebih Besar atau sama dengan 50
Penjelasan Pada Kolom IF Dan NOT adalah :
  1. Jika Nilai Lebih Kecil Dari 60 maka TIDAK LULUS Dan Jika Nilai Lebih besar dari 60 Maka LULUS
Semoga Penjelasan tentang Cara Menggunakan Fungsi NOT Di Excel. Dapat bermanfaat dan dijadikan sebagai bahan pembelajaran terima kasih.

Post a Comment for "Cara Menggunakan Fungsi NOT Di Excel"