Cara Membuat Teks Menyesuaikan ukuran Kolom Di excel
Cara Membuat Teks Menyesuaikan ukuran Kolom Di excel. Dalam membuat tabel di excel pastinya anda pernah mengalami masalah dimana pada salah satu kolom terdapat keterangan/teks yang panjang sehingga teks melewati kolom yang berada disebelahnya. Jika anda menggeser kolom tersebut sesuai dengan panjang teks maka ruang yang terdapat pada kolom tersebut banyak yang kosong. Nah untuk membuat tampilan Tabel yang anda buat lebih rapi dan indah untuk dilihat maka anda harus mengatur kolom tersebut sesuai dengan Panjang teks dari isi Kolom.
Berdasarkan penjelasan diatas maka sampul ilmu memberikan sedikit penjelasan tentang Cara Membuat Teks Menyesuaikan ukuran Kolom Di excel. Cara ini sebenarnya mudah dan mungkin dari kalian sudah mengetahuinya namun tidak ada salahnya kalau sampul ilmu menjelasakannya kembali. Berikut adalah cara-caranya
Buatlah Tabel Seperti Gambar Dibawah ini
Dari Gambar diatas maka dapat dikatakan ruang pada kolom jumlah barang banyak yang kosong. Dan apabila anda menggeser atau mengecilkan kolom Jumlah barang maka teks jumlah barang akan semakin tidak terlihat atau dengan kata lain teks tersebut akan terlihat terpotong. Nah untuk Membuat Teks Menyesuaikan ukuran Kolom Di excel. Ikuti cara-cara berikut :
Clik Kanan Pada Cell B1 Atau Kolom Jumlah Barang Kemudian Pilih Format Cells.. Setelah Muncul Halaman Format Cells Clik Tab Aligment kemudian pada Text Control Centang Warp Text Jika Sudah Clik Ok seperti Pada Gambar dibawah ini.
Untuk Melihat Hasilnya Anda Dapat Mengecilkan Kolom Jumlah Barang
Semoga Cara Membuat Teks Menyesuaikan ukuran Kolom Di excel. Dapat bermanfaat dan dijadikan sebagai bahan pembelajaran bagi Pemula terima Kasih.
Post a Comment for "Cara Membuat Teks Menyesuaikan ukuran Kolom Di excel"
Post a Comment